Minggu, 20 November 2016

cumi bakar

Palembang, 21 November 2016    05.52
http://www.indirania.com/2016/01/resep-cara-membuat-cumi-bakar.html

Resep cumi bakar - Tidak dapat dipungkiri lagi bahwa cumi-cumi merupakan salah satu seafood yang paling banyak difavoritkan. Yaaa, meskipun ada saja sih yang takut makan kuliner seafood ini, karena takut kolesterolnya naik, hehehe.

Untung aku sendiri tidak mengidap kolesterol tinggi, jadi langsung saja deh saya masak salah satu seafood ini. Salah satu mengapa cumi-cumi banyak digemari adalah, karena banyaknya nilai gizi yang terkandung didalamnya dan tentunya sangat bagus bagi tubuh kita.

resep cumi bakar

Misalkan anda mengurungkan niat anda untuk menyantap hidangan ini karena takut kolesterol, saran saya cobalah sedikit asalkan tidak berlebihan makannya, InsyaAllah aman kok. Daripada ngempet pengen banget makan cumi-cumi, mending santap saja meskipun sekali.

Kali ini kita bakalan mencoba memasak cumi dengan cara yang cukup extreme (sebenarnya sih biasa-biasa saja :p) yaitu dengan cara dibakar, hehehe. Cara memasaknya agak berbeda dengan beberapa resep aneka cumi yang pernah kita coba sebelumnya, seperti resep cumi asam manis dan resep cumi goreng tepung. Okey sist, langsung saja nih, berikut bahan-bahan yang diperlukan beserta langkah-langkahnya :

Bahan-bahan
  • 1/4 kg cumi ukuran besar, bersihkan kulit dan kerat-kerat badan cumi
  • 2 buah bawang merah
  • 2 buah bawang putih
  • 4 buah cabe kriting
  • 3 buah cabe rawit
  • 1 sendok teh royco sapi
  • 1 sendok makan minyak goreng
  • 1 cm kunyit
  • 1 cm jahe
  • Gula merah secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Merica secukupnya
  • Air secukupnya (hanya untuk merebus)

Cara membuat cumi bakar pedas

  1. Pertama-tama rebus cumi sampai matang, kemudian tiriskan.
  2. Haluskan semua bumbu yang diperlukan hingga halus dan tercampur rata.
  3. Setelah itu, masukkan cumi yang sudah direbus tadi ke dalam bumbu halus, kemudian diamkan selama kurang lebih 30 menit.
  4. Terakhir bakar cumi diatas panggangan atau bisa juga menggunakan teflon. Jangan lupa, sambil dibolak-balik ketika memanggang, sesekali dilumuri bumbu halus.
  5. Jika sudah matang, angkat dan sajikan.

Cumi bakar pedas ini paling cocok ditemani dengan oseng kangkung. Coba sendiri deh bagaimana kelezatan cumi bakar pedas ini, apalagi dipadukan dengan oseng kangkung, pasti bikin ketagihan deh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar