Minggu, 20 November 2016

sambal bajak

Resep Membuat Sambal Bajak

 sumber : http://www.indirania.com/2016/06/resep-cara-membuat-sambal-bajak.html
 
Sambal bajak merupakan salah satu varian sambal yang sangat saya sukai. Entah mengapa sejak dulu saya menyukai sambal bajak ini. Waktu kecil, kalau ibu saya sedang memasak sambal ini, saya pasti menemani beliau memasak, yaah meskipun gak ikut memasak sih tapi ikut menyantap, hehehhe.
resep cara membuat sambal bajak


Sambal bajak ini sangat cocok disandingkan dengan ayam goreng atau tempe bacem, wuus kelezatannya tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata deh, hehehe. Untuk bagaimana cara membuatnya tidak perlu risau sist kalau bahan-bahan yang dibutuhkan amatlah sederhana dan InsyaAllah di dapur anda sudah tersedia dan siap untuk dimasak, hehehe sok tahu nih saya.

Silakan disimak dengan seksama cara membuat sambal bajak berikut ini beserta bahan-bahan apa saja yang dibutuhkan :

Bahan-bahan :

  • 30 buah cabe rawit
  • 2 buah tomat  sedang
  • 2 buah bawang prei
  • 2 buah bawang putih ukuran sedang
  • 4 buah bawang merah
  • 1 sendok makan gula pasir
  • 1/2 sendok makan garam
  • 1 sendok makan saos tiram (opsional)
  • 1 sachet terasi ABC atau merk lain (yang berbentuk kotak kecil)
  • Minyak goreng secukupnya

Cara membuat sambal bajak

  1. Pertama-tama panaskan sedikit minyak ke dalam wajan dan goreng cabai rawit, bawang putih, bawang merah, terasi dan tomat bersamaan sampai layu dan tiriskan.
  2. Setelah itu cincang bawang prei secukupnya. Kemudian haluskan bahan-bahan cabai yang sudah digoreng tadi bersama garam, gula dan saus tiram menggunakan blender. Untuk menghaluskannya, anda juga bisa menguleknya secara manual.
  3. Goreng bawang prei sampai harum dan layu, kemudian masukkan sambal yang sudah dihaluskan sebelumnya. Aduk-aduk hingga tercampur rata dengan menggunakan api kecil agar sambalnya tidak gosong.
  4. Cicipi dulu rasanya, sudah mantap atau belum. Kemudian aduk kembali hingga matang dan mengeluarkan minyak yang berwarna merah mengkilat. 
  5. Jika sudah matang, matikan kompor dan sambal bajak dengan citarasa pedasnya yang khas sudah siap untuk disantap
Biasanya saya menyantap sambal bajak ini bersama ayam goreng terutama pas buka puasa, karena sambal ini menjadi favorit saya ketika berbuka puasa. Semoga resep sambal bajak berikut ini bisa anda masukkan ke daftar menu buka puasa yang wajib anda coba. Selamat mencoba! :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar