Minggu, 20 November 2016

mie jawa

Resep Membuat Mie Goreng Jawa

 sumber ; http://www.indirania.com/2016/10/resep-mie-goreng-jawa.html
 
Mie goreng jawa adalah salah satu kuliner yang pastinya banyak memiliki penggemar. Hampir semua masyarakat Indonesia sangat menggemari makanan olahan mie karena mudah dibuat dan rasanya enak. Ada berbagai macam varian mie yang bisa kita temukan. Salah satu hidangan mie yang dapat kita nikmati adalah mie goreng Jawa.
resep mie goreng jawa

Sesuai namanya, mie goreng ini banyak di temui di daerah Jawa. Jika anda tidak berasal dari daerah Jawa tapi ingin mencobanya, jangan khawatir, anda dapat membuatnya sendiri di rumah. Perbedaan mie goreng jawa dengan jenis mie goreng lainnya adalah adanya berbagai jenis sayuran dan udang maupun ayam sebagai bahan pelengkapnya. Tidak lupa, mie goreng ini tentunya dibubuhi kecap untuk menambah kenikmatan rasanya.

Penasaran ingin mencobanya? Cobalah buat sendiri kreasi mie goreng jawamu di rumah dengan mengikuti resep berikut ini :

Bahan yang diperlukan :

  • 100 gram mie telur
  • 75 gram Daging Ayam
  • 75 gram Udang
  • 1 butir Telur Ayam
  • 1 buah Wortel
  • 1 batang Daun Bawang
  • 2 lembar Kol Putih ( bisa juga diganti dengan kembang kol)
  • 100 mililiter Minyak Goreng
  • 3 sendok makan Kecap Manis
  • 2 sendok makan saus sambal (opsional)
  • Kaldu ayam bubuk secukupnya
  • Air untuk merebus mie, secukupnya

Bumbu halus :

  • 5 siung Bawang Merah
  • 3 siung Bawang Putih
  • 2 butir Kemiri
  • 1 sendok teh Lada halus atau merica butiran
  • 2 sendok teh Garam

Cara membuat mie goreng jawa

  1. Seduh mie telur dengan menggunakan air panas atau rebus mie dalam air mendidih selama beberapa menit hingga mie telur lunak, tapi jangan sampai terlalu lembek. Jika mie sudah lunak, angkat kemudian tiriskan. Berikan sedikit minyak goreng agak mie tidak merekat.
  2. Haluskan bumbu-bumbu seperti bawang merah, bawang putih, kemiri, lada dan garam, sisihkan
  3. Siapkan wajan dan tuangkan minyal. Biarkan minyak hingga panas lalu tumis bumbu yang telah dihaluskan dan tunggulah sampai mengeluarkan aroma harum.
  4. Masukkan potongan daging ayam dan udang yang telah disiapkan sebelumnya, masak hingga udangberubah warna dan ayam berubah menjadi agak pucat.  
  5. Pecahkan telur dan kocok rata. Masukkan kocokan telur tersebut dalam tumisan bumbu tadi. Aduk rata
  6. Tambahkan wortel yang telah diiris dan beri sedikit air. Tunggu hingga wortel matang dan lunak baru kemudian masukkan irisan kol kedalamnya. Aduk hingga rata
  7. Masukkan mie telor tambahkan kecap sesuai selera dan jangan lupa bumbui dengan garam, Aduk rata. Jika suka rasa pedas anda dapat menambahkan saus sambal pada mie goreng. 
  8. Cicipi mie yang sudah diaduk dan jika kurang pas rasanya, dapat ditambahkan kaldu ayam bubuk.
  9. Setelah matang dan merata, mie dapat diangkat dan disajikan selagi hangat. Akan lebih nikmat jika mie goreng jawa disajikan dengan bawang goreng dan kerupuk.

Demikian cara membuat mie goreng jawa yang cukup mudah. Jika anda menyukai rasa pedas, anda dapat menambahkan potongan cabe rawit pada mie yang anda masak. Mie goreng jawa cocok disajikan selagi hangat sebagai makan siang atau makan malam terutama saat cuaca sedang dingin.

Jenis sayuran yang digunakan untuk membuat mie goreng ini juga dapat divariasikan sesuai selera dan jika anda memiliki masalah alergi udang, anda dapat menggantinya dengan bahan lain atau tidak perlu menambahkannya dalam masakan. Selamat mencoba!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar