Minggu, 20 November 2016

macaroon

Resep Membuat Kue Macaroon

sumber : http://www.indirania.com/2015/12/resep-cara-membuat-kue-macaroon.html

Langsung saja deh, simak langkah-langkah membuat kue macaroon yang simpel dan enak sebagai berikut :

Bahan-bahan

  • 120 gram bubuk almond
  • 3 butir putih telur
  • 200 gram gula halus
  • 60 gram gula pasir

Bahan filling :

  • 100 gram cooking white chocolate
  • 60 gram krim kental
  • vanilla essence secukupnya
  • pewarna makanan secukupnya

Langkah-langkah membuat kue macaroon
  1. Pertama-tama kita buat fillingnya dulu. Masak white chocolate, vanilla essence dan krim kental menggunakan api kecil aduk-aduk pelan hingga tercampur rata.
  2. Angkat dan dinginkan di dalam mangkok hingga mengental.
  3. Okey, bahan filling sudah siap di oleskan pada kue macaroon.
  4. Selanjutnya yaitu membuat kue macaroonnya. Siapkan loyang yang telah diolesi dengan margarin (olesi tipis-tipis saja yah), kemudian alasi dengan kertas roti, sisihkan.
  5. Dalam wadah yang berukuran sedang, masukkan putih telur, vanilla essence dan gula pasir, kemudian kocok menggunakan mixer berkecepatan tinggi hingga adonan berwarna putih dan lembut.
  6. Tambahkan gula halus dan bubuk almond, kemudian aduk kembali tercampur rata menggunakan spatula.
  7. Bagi adonan menjadi beberapa bagian dan beri pewarna masing-masing sesuai selera, kemudian aduk kembali hingga tercampur rata.
  8. Masukkan masing-masing adonan ke dalam piping bag secara bergantian. Cetak di atas loyang dengan bentuk dan ukuran yang sama (tetapi dengan warna yang berbeda yah).
  9. Panggang di oven dengan suhu 150°C selama kurang lebih 20 menit.
  10. Untuk finishingnya, ambil 1 bagian kue macaroon dan olesi dengan adonan filling yang telah dibuat sebelumnya, kemudian tindihi dengan 1 bagian kue macaroon yang lain (dengan warna yang sama). Jika semua sudah selesai, tunggu hingga cake bener-bener dingin kemudian simpan di dalam toples.

Kue macaroon ini sangat enak dinikmati bersama keluarga tercinta, paling enak dinikmati di ruang tamu, sambil nonton TV, hehehe.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar